Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Senin, 07 Juni 2021

BUDAYAKAN LINGKUNGAN YANG INDAH DAN NYAMAN, BABINSA TOMINI LAKSANAKAN KERJA BAKTI

 

Lingkungan yang indah dan nyaman akan dapat membangkitkan semangat para warga untuk menciptakan rasa nyaman dan suasana tenang dalam aktifitas sehari-hari. Membudayakan lingkungan yang indah dan nyaman dapat dilakukan dengan cara memelihara lingkungan agar tampak Indah dan bersih.

Untuk menciptakan lingkungan sekitar yang Indah dan nyaman, Babinsa Koramil 1306-10/Tomini Serda Budi Heksanto dan Bhabinkamtibmas Polsek Tomini Bripka Ruli bersama Kades dan Masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan kanan kiri jalan dan pengecatan jembatan di Desa Moubang, Kecamatan Mepanga, Kabupaten Parigi Moutong. Sabtu (5/6).

Kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Babinsa bekerja sama dengan Bhabinkamtibmas serta kades dengan tujuan menumbuhkan efek baik bagi masyarakat disekitar wilayah binaan, agar dapat memberikan suasana terasa nyaman, tentram, merasa betah akan kelestarian tersebut yang bersih dan terawat.

0 comments:

Posting Komentar