Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Selasa, 31 Januari 2023

BABINSA BANTU PENGECORAN DINDING RUMAH WARGA DESA JONO OGE

 

Monitoring wilayah binaan Babinsa Koramil 1306-13/Sirenja Kopda Rusdi membantu warga binaan Bapak Saddam yang sedang melaksanakan pengecoran dinding rumah di Desa Jono Oge, Kecamatan Sirenja, Kabupaten Donggala. Selasa (31/01).

Sebagai Babinsa yang selalu mengerti tentang kesulitan yang dihadapi oleh warganya khususnya terhadap beberapa warganya yang membutuhkan bantuan tenaga untuk membantu dalam pekerjaan melanjutkan pembangunan rumah, seperti yang dilakukan oleh Kopda Rusdi bersama beberapa warga masyarakat untuk membantu pengecoran dinding rumah dari Keluarga Bapak Saddam warga masyarakat Desa jono Oge.

Babinsa menjadi inspirasi bagi warga masyarakat melalui berbagai kegiatan aktifitas yang dilakukan di Desa Jono Oge, sehingga warga masyarakat merasa terbantu dan senang apabila Babinsa mengajak warga untuk melaksanakan pekerjaan sejenisnya termasuk melaksanakan kegiatan kerja bakti secara bersama dalam bentuk gotong-royong baik membantu kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah Desa dan juga oleh warga.

Senin, 30 Januari 2023

BERSAMA WARGA BINAAN, BABINSA KERJA BAKTI PENGECORAN LANTAI MASJID

 

Wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat, Anggota Koramil 1306-14/Balaesang Serka Irwan A. Kunna, Kopda Sudirman dan Pratu M. Fajar bersama Masyarakat, Melaksanakan kegiatan kerja bakti pengecoran lantai Masjid Al-Ikwan di Dusun 2 Desa Simagaya, Kecamatan Balaesang, Kabupaten Donggala, Minggu (29/01/2023).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk untuk memberikan contoh dan teladan yang baik bagi waga sekitar dalam berbagai kegiatan di wilayah. Melalui peran aktifnya tersebut Babinsa berusaha menjalin silaturahmi dan kedekatan bersama warganya, guna melaksanakan pembinaan teritorial demi terwujudnya kemanunggalan TNI dan Rakyat. Apa yang dilakukan oleh para Babinsa, merupakan salah satu bukti nyata kepedulian aparat Babinsa terhadap sarana ibadah yang di gunakan untuk kepentingan bersama.

“Kami Babinsa harus bisa mengaplikasikan kegiatan kemasyarakatan, baik kerja bakti maupun kegiatan sosial lainya dan kami harus profesional dan bertanggung jawab disaat membantu maupun melayani warga Masyarakat. Dengan harapan pada pelaksanaanya di lapangan tercapai dengan baik dan maksimal,” ucap Babinsa Serka Irwan A. Kunna.

Lebih lanjut Babinsa juga menjelaskan melalui kegiatan seperti ini akan lebih memperkuat kerjasama TNI di wilayah, sehingga dapat saling mendukung dan melengkapi, terutama dalam memperkuat ketahanan wilayah aspek darat.

“Keberadaan tempat ibadah di lingkungan masyarakat sangat penting, untuk meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT. Semoga dengan adanya gotong royong, pengecoran tiang Masjid Al-Ikwan dapat selesai hari ini sehingga tidak mengganggu pekerjaan lain yang akan dikerjakan,” tandasnya.

Jumat, 27 Januari 2023

SIMPATI, BABINSA KORAMIL 1306-04/DOLO BANTU WARGA BANGUN PAGAR RUMAH

 

Komunikasi Sosial dengan membantu meringankan beban warga diwilayah binaan merupakan wujud nyata kebersamaan dan kepedulian TNI ditengah-tengah masyarakat yang harus terus terpelihara sehingga kemanunggalan TNI-Rakyat semakin kuat dan tidak bisa di pisahkan.

Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Koramil 1306-04/Dolo Pratu Joko Triyanto bersama Bhabinkamtibmas Polsek Dolo Bripka Guntur melaksanakan kegiatan komsos dengan membantu membantu warga membuat pagar rumah bersama masyarakat di Dusun 3, Desa Balaroa Pewunu, Kecamatan Dolo Barat, Kabupaten Sigi. Jum’at (27/01).

Kegiatan membantu pembuatan pagar rumah tersebut merupakan salah satu wujud keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dan juga untuk membantu kesulitan warga yang ada di wilayah binaannya. Melalui kegiatan gotong-royong tersebut akan memberikan contoh yang baik kepada masyarakat untuk mendukung budaya gotong-royong dan menjalin tali silaturahmi yang telah menjadi budaya masyarakat Indonesia.

Selain itu kegiatan ini menunjukkan dan mengajarkan kepada masyarakat Desa untuk lebih memperhatikan lingkungan, bagaimana agar Desa terlihat bersih dan juga indah di pandang mata. Salah satunya dengan memperbaiki pagar di setiap rumah warga.

Kamis, 26 Januari 2023

TERJUN KE SAWAH, BABINSA KORAMIL BALAESANG BANTU PETANI MENYIAPKAN BIBIT PADI

 

Sukseskan Ketahanan Pangan di wilayah Binaan, Babinsa Koramil 1306-14/Balaesang Kopda Sudirman melaksanakan komsos dengan membantu petani mencabut bibit padi milik Bapak Museng dengan luas sawah 1,5 Hektare yang tergabung dalam kelompok tani Mataro Pura di Desa Kampung Baru, Kecamatan Balaesang, Kabupaten Donggala. Kamis (26/01).

Kopda Sudirman menjelaskan tujuan dari pendampingan ini untuk mempercepat masa tanam dan bentuk kepedulian TNI, khususnya Babinsa Koramil 1306-14/Balaesang. Selain itu hal ini juga untuk mendukung Pemerintah Daerah, dalam mewujudkan ketahanan pangan.

“Dalam pelaksanaannya, kehadiran Babinsa disambut baik oleh petani. Bapak Museng tersebut menjadi sangat bersemangat dalam menanam padi. Penanaman padi tersebut disesuaikan dengan penyuluhan dan arahan dari Dinas Pertanian setempat,” terangnya.

Dirinya berharap kegiatan ini akan terus berlanjut sehingga para petani bisa ikut menciptakan swasembada pangan secara nasional sekaligus agar warga tidak sampai kekurangan pangan serta hasil panen meningkat.

 

“Babinsa akan berupaya selalu menjadi yang terdepan dalam segala kegiatan, terutama dalam pendampingan dalam program swasembada pangan. Keberadaan kami sebagai Babinsa adalah sebagai motor penggerak kemajuan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat, serta mewujudkan kemanunggalan TNI.” Tutupnya.

Rabu, 25 Januari 2023

SALURAN PEMBUANGAN AIR SAWAH TERSUMBAT, BABINSA PARIGI BERSAMA WARGA BERSIHKAN PARIT

 

Bantu atasi kesulitan warga di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1306-08/Parigi Serma Arman bersama Kadus Bapak Riad serta warga melaksanakan kerja bakti pembersihan saluran pembuangan air sawah yang tersumbat sehingga mengakibatkan air meluap ke pemukiman warga di Desa Dolago Induk, Kecamatan Parigi Selatan, Kabupaten Parigi Moutong. Selasa (24/01).

Kerja bakti yang dilaksanakan di lingkungan Desa Dolago dalam rangka membersihkan saluran pembuangan air sawah akibat tersumbat dan mengakibatkan rumah warga tergenang, Babinsa Serma Arman turun langsung untuk menggali material lumpur dan mengambil sampah yang mengendap di saluran tersebut dan membersihkan rumput yang mengakibatkan tersumbatnya aliran air.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya untuk membantu masyarakat di desa binaan dengan tetap mengedepankan kebersamaan dan Komunikasi Sosial (Komsos) yang selama ini dilaksanakan kepada masyarakat, sehingga setiap permasalahan yang dihadapi masyarakat cepat diketahui.

Gotong Royong bersama ini juga bertujuan untuk membangkitkan rasa kebersamaan antara Babinsa dan warga binaan serta merupakan salah satu bentuk kepedulian dan pengabdian yang diberikan oleh para Babinsa dalam melaksanakan tugas di wilayah.