Babinsa Koramil 1306-17/Sausu Sertu Yudo. H monitoring wilayah dengan melaksanakan komsos sekaligus membantu Kadus 1 Bapak Arif bersama warga binaan melaksanakan kerja bakti penimbunan, pembuatan kusen dan menaikkan batako dalam pembangunan Taman Pendidikan Al-Quran (TPA) Baitul Makmur, Dusun 1, Desa Susu Trans, Kecamatan Sausu, Kabupaten Parigi Moutong. Kamis (05/01).
Melalui kegiatan kerja bakti seperti ini mampu mempererat tali silaturahmi antar warga dan menunjukkan bahwa Babinsa selalu ada di tengah-tengah dan berbaur dengan warga binaan. Harapannya dengan bedirinya Gedung TPA ini nantinya anak-anak mampu mempelajari ilmu agama dengan baik, belajar Al-Quran dengan baik dan mampu menjadi penerus bangsa yang memiliki akhlak yang baik pula.
Selain itu melalui kegiatan Karya Bakti ini diharapkan benar-benar membawa manfaat bagi kepentingan masyarakat luas, serta bermanfaat pula untuk terbinanya hubungan baik atau kemanunggalan Babinsa dengan warga di wilayah sehingga dalam Tugas pembinaan Teritorial yang mana adalah tugas pokok prajurit yang bertugas di satuan Komando Kewilayahan guna menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI.
0 comments:
Posting Komentar