Pelaksanaan Kegiatan Pendayagunaan Koramil Model Semester 2 Tahun 2022 Kodim 1306/Kota Palu dengan Tema “Pendayagunaan Koramil Model Tingkatkan Profesionalisme Apkowil Dalam Rangka Mendukung Tugas Pembinaan Teritorial Di Wilayah”.
Dalam upaya pembinaan teritorial, adanya pendayagunaan Koramil Model dinilai sangat penting demi terwujudnya program teritorial di Satuan TNI-AD, khususnya di setiap Kodim.
Pendayaguaan Koramil Model tersebut, kali ini dilaksanakan oleh pihak Kodim 1306/Kota Palu. Kegiatan tersebut ditujukan di wilayah teritorial Kodim 1306/Kota Palu di yang dilaksanakan di Makoramil 1306-07/Tawaeli, Jl. Trans Sulawesi, Kelurahan Lambara, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu. Rabu (30/11).
Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Kodim 1306/Kota Palu Mayor Inf Tomy Herijanto, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut meliputi adanya Lima Kemampuan Teritorial yang harus dukuasai sebagai seorang Babinsa terutama berkaitan dengan pola pikir. Sebab, Aparat Komando Kewilayahan harus bisa memberikan kesan, dan menghilangkan kesan kaku di masyarakat," pungkasnya.
Beberapa tuntutan, diuraikan oleh dirinya. Termasuk adanya pelaksanaan 3S selama menjalankan tugas, dan berbaur dengan masyarakat. "Selama bertugas, mereka harus mengedepankan Senyum, Sapa dan Salam," tambahnya.
0 comments:
Posting Komentar