Rio Pakava-Jumat, 22 November 2024, Babinsa Koramil 1306-20/Riopakava, yang di pimpin Pelda Sugianto bersama masyarakat dan pemerintah Desa Polanto melaksanakan Kerja Bakti dalam rangka kesiapan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI Ke-79 bertempat di Lapangan Gambut Raya Desa Polanto Jaya Kecamatan Rio Pakava, Kabupaten Donggala.
Kegiatan ini berfokus pada pembersihan lapangan yang nantinya akan dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan kesiapan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI Ke-79.
Bati tuud (Pelsa Sugianto), dalam dirinya berkomitmen selalu aktif memberikan semangat kepada masyarakat untuk bergotong-royong dalam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan.
Kegiatan ini tidak hanya sebagai upaya membersihkan, tetapi juga untuk mempererat tali silaturahmi antara Babinsa, masyarakat, dan pemda. Gotong royong adalah bagian dari budaya kita yang harus terus dilestarikan,” ungkapnya.
Bapak Abd Basyir, S.Pd (Ketua PGRI Kec. Rio Pakava). menyampaikan, “Kami sangat berterima kasih atas dukungan dari personel Koramil 20 Rio Pakava. Kehadiran mereka memberikan motivasi bagi kami dan masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan.”
Kerja bakti ini mencerminkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun lingkungan yang bersih, sehat, dan produktif serta seorang Babinsa memiliki tanggung jawab untuk selalu hadir di tengah masyarakat, mendukung segala aktivitas yang bermanfaat bagi kemajuan bersama.
0 comments:
Posting Komentar