Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Rabu, 17 November 2021

BABINSA KORAMIL SINDUE SERTU AHMAD MIU LAKSANAKAN PENDAMPINGAN GERAKAN PENGENDALIAN HAMA TANAMAN BAWANG

 

Bawang merah merupakan salah satu komoditas sayuran unggulan yang sejak lama telah diusahakan oleh petani secara intensif. Komoditas sayuran ini termasuk ke dalam kelompok rempah tidak bersubstitusi yang berfungsi sebagai bumbu penyedap makanan serta bahan obat tradisional. Saat ini pemerintah juga menjadikan bawang merah sebagai salah satu komoditas utama yang diprioritaskan untuk dikembangkan.

Babinsa Koramil 1306-12/Sindue Sertu Ahmad Miu melaksanakan pendampingan gerakan pengendalian hama tanaman bawang di lahan Bapak Baso seluas 1 Hektare dan penyerahan pestisida Nabati dan Plant Growth Promoting Rhizobacteria (PGPR) di Desa Sindosa, Kecamatan Sindue Tobata, Kabupaten Donggala. Selasa (16/11).

Plh. Danramil 1306-12/Sindue Pelda Tumiran, mengungkapkan, bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan Babinsa untuk petani bawang merah di wilayah binaan, terhadap program ketahanan pangan yang digalakkan pemerintah.

“Diharapkan bantuan serta perhatian Babinsa ini mampu membantu pemerintah dalam meningkatkan tanaman hortikultura diwilayah binaan, tidak hanya bawang merah saja, akan tetapi juga tanaman pangan yang lain, seperti Padi, kedelai dan lainnya. Untuk itu, TNI melalui Babinsa ditingkat desa terus memberikan dukungan serta semangat kepada petani,” terangnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut UPT Proteksi Propinsi Bpk Sunarto, SP., Kades Sindosa Bpk Arfandi, Kordinator BPP Alindau Ibu Tasna, S.P, Kepala cabang Dinas pertanian Kec Tobata Bpk Rajab S.P, Penyuluh Pertanian Bpk Aris, S.P, Seluruh perangkat Desa dan Ketua Poktan beserta anggotanya.

 

0 comments:

Posting Komentar