Anggota TNI Babinsa dari Koramil 1306-12/Sindue jajaran Kodim 1306/Kota Palu bersama warga lakukan kerja bakti pembersihan saluran drainase dan lingkungan.
Kerja bakti pembersihan lingkungan dan saluran drainase tersebut digelar oleh Babinsa bersama warga di Desa Batusuya, Kecamatan Sindue Tombu Sabora, Kabupaten Donggala, Minggu (2/6/24).
Babinsa Serda Sukri Balo menyebut bahwa saat ini di sedang musim penghujan sehingga kami para Babinsa agar selalu giat melakukan kerja bakti bersama warga untuk mengantisipasi terjadinya bencana banjir dan penyebaran wabah penyakit.
"Saat ini musim hujan cukup tinggi sehingga saluran drainase harus selalu dibersihkan agar tidak terjadi genangan air, " Ungkapnya.
Kami selalu aktif dalam melakukan imbauan kepada warga untuk peduli dengan kebersihan lingkungan terutama di musim penghujan, Biasakan tidak membuang sampah sembarang tempat terutama pada saluran drainase.
Kerja bakti yang dilakukan oleh para Babinsa merupakan ajang komunikasi sosial dengan warga binaan.
Seperti
itulah sejatinya para Babinsa selaku aparat teritorial memberi motivasi kepada
warga untuk perduli dengan kebersihan lingkungan termasuk. Tandasnya.
0 comments:
Posting Komentar