Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Kamis, 04 Agustus 2022

PERINDAH LINGKUNGAN SEKITAR, PERSONEL SATGAS TMMD BANTU ORANG TUA ASUH BUAT PAGAR

 

Anggota Satgas TMMD ke-114 Kodim 1306/Kota Palu membantu salah satu warga yang mereka anggap sebagai orang tua asuh bernama Bapak Masrun (70) membuat pagar rumah di Desa Khatulistiwa, Dusun Pimpit, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong, Kamis (04/8/2022).

 

Hal itu menunjukan kesan jika TNI dan rakyat begitu dekat dan seakan tanpa jarak. "Kita tidak bisa melihat kesulitan warga, oleh sebab itu wajib bagi kami untuk saling membantu dan meringankan pekerjaan warga sesuai kemampuan yang kita miliki," ujar Pratu Rizal anggota satgas TMMD ke - 114 Kodim 1306/KP.

Menurut Rizal, dengan adanya pagar akan lebih memperindah di pekarangan rumah milik Bapak Masrun, walaupun hanya menggunakan material seadanya. "Ya walaupun dengan material seadanya, setidaknya bisa sedikit memperindah lingkungan sekitar rumah," ujar Rizal.

Sementara itu, Bapak Masrun menyatakan, selama ini satgas yang menginap di rumahnya berperilaku baik dan sopan. Ia pun senang bisa berbaur dan mendapat anak asuh dari TNI. "Saya tidak memaksa, keinginan mereka sendiri membantu saya membuat pagar," pungkasnya.

0 comments:

Posting Komentar