Babinsa Koramil 1306-07/Tawaeli Serka Ikbal bersama Kopda Asmawi yang sedang melaksanakan kegiatan monitoring di wilayah binaan pada pukul 04.30 wita melaporkan telah terjadi tanah longsor sehingga mengakibatkan tertutupnya seluruh badan jalan trans Sulawesi yang menghubungkan Palu-Parigi (jalur Kebun Kopi) tepatnya di Km 14 Desa Nopabomba, Kecamatan Tanatovea, Kabupaten Donggala. Rabu (16/9).
Pada pukul 09.22 Wita, telah tiba dua unit alat berat dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi dan PT. Sarana Mukti di lokasi kejadian dan langsung bekerja mengangkat longsoran, akses jalan poros trans Sulawesi KM 14 yang menghubungkan Palu-Parigi (jalur Kebun kopi) sudah dapat di lewati oleh kendaraan roda empat maupun kendaraan roda dua secara bergantian oleh Bhabinkamtibmas setempat dibantu Babinsa dalam pengaturan lalu lintas.
0 comments:
Posting Komentar