Babinsa Koramil 1306-05/Marawola Serda Burhanuddin bersama Bhabinkamtibmas
Polsek Marawola Brigadir Dedy Utomo melaksanakan pendampingan dalam penyaluran
Bantuan Langsung Tunai (BLT) dengan Dana Desa bagi warga terdampak Covid-19 di
wilayah Desa Wugaga, Kecamatan Marawola Barat, Kabupaten Sigi. Minggu (10/05).
Penyaluran BLT dilaksanakan dengan cara menyerahkan langsung kepada
masyarakat yang berhak menerima kemudian di lanjutkan penyaluran di kantor Desa.
Selain itu juga dilaksanakan penyemprotan disinfektan guna memutus rantai
penyebaran wabah virus covid 19 atau corona dengan sasaran tempat Ibadah (Gereja),
Sekolah Dasar, Kantor Desa Wugaga dan tempat-tempat berkumpulnya masyarakat.
"Kita bersama Bhabinkamtibmas bersinergi melaksanakan pendampingan
untuk memantau BLT dari Dana Desa dengan harapan bantuan ini bisa turut tepat
sasaran di masyarakat," jelas Babinsa Serda Burhanuddin.
Babinsa menambahkan bahwa yang berhak menerima BLT dari Dana Desa ini
adalah keluarga miskin, kelompok miskin yang sudah terdaftar oleh pemerintah
setempat, lalu mereka yang kehilangan pekerjaan sebagai akibat pandemi Covid-19.
"Kepada warga para penerima BLT, agar apa yang di berikan melalui
Dana Desa ini dapat dipergunakan untuk keperluan hidup sehari-hari ditengah
pandemi Covid-19 ini," tambahnya.
Turut hadir dalam kegiatan penyaluran Dana tersebut Camat Marawola Barat
Bapak Daud Magelhaens Sango, S.H., Sekdes Wugaga Bapak Nenji, Ketua BPD Bapak
Esra, Pendamping Desa Wugaga Bapak Afriansyah, Tim Kibas (Klinik Berjalan Sehat
Sigi), Bidan Desa Wugaga Trias, A.Md.Keb, Para Kadus, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat
dan Tokoh Adat.
0 comments:
Posting Komentar