Sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian alam Koramil 1306-11/Moutong Babinsa Bersama Masyarakat melaksanakan Penghijauan penanaman bibit mangrove yang bertempat di Desa salepae, Kecamatan Moutong, Kabupaten Parimo Selasa (12/3/24).
Kegiatan penanaman pohon mangrove guna mengurangi emisi karbon yang menyebabkan terjadinya pemanasan Global dan mengantisipasi terjadinya bencana banjir.
"Untuk penanaman pohon, saat ini pemanasan global makin meningkat. Oleh karena itu, untuk menahan pemanasan global tidak terjadi secara ekstrem, maka penanaman pohon mangrove merupakan tindakan yang efektif untuk dilaksanakan dan dapat mencegah terjadinya banjir," ujar Babinsa.
"Sebagai anak bangsa wajib menjaga kelestarian lingkungan ini. Sebab alam merupakan titipan anak cucu kita," pesannya.
0 comments:
Posting Komentar