Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Jumat, 15 Desember 2023

Babinsa Sojol dan Masyarakat melaksanakan Pembersihan Drainase dan Lingkungan.

Dalam rangka mendukung program Pimpinan tentang Karya Bakti TNI AD Tahun 2023, Koramil 1306-18/Sojol melakukan pembersihan saluran drainase di lingkuan Mesjid dan pasar umum bertempat Desa Balukang, Kecamatan Sojol, Kabupaten Donggala. Jumat (15/12/23).

Kegiatan ini tidak hanya menurunkan personil Babinsa dari Koramil 1306-18/Sojol, tetapi juga melibatkan anggota Polri dari Polsek Sojol, perangkat pemerintahan dari Kecamatan dan Desa Balukang, serta elemen masyarakat sekitar lokasi.


Kegiatan dimulai pukul 08.00 wita s/d selesai giat dilaksakan dengan penuh semangat dan gotong royong bersama sehingga kegiatan karya bakti ini berjalan dengan lancar dan aman.

Babinsa Sojol menjelaskan, Karya Bakti TNI AD 2023 di wilayah Kecamatan Sojol ini sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan yang bersih dan dapat mencegah terjadinya banjir.


"Karya bakti ini merupakan wujud kepedulian kita selaku aparat teritorial kewilayahan yang dikerjasamakan dengan pihak Polri, ASN, Ormas dan masyarakat desa guna mewujudkan lingkungan yang bersih dan ramah lingkungan," ucap Bati Tuud Sojol saat apel pengecekan personil dan perlengkapan di Desa Balukang.

Selain itu, kegiatan gotong royong ini juga dimaksudkan menjadi contoh kepada masyarakat agar kedepannya mau peduli terhadap lingkungan yang kumuh dan mau menjaga kebersihan lingkungan di sekitarnya.


"Dengan menjaga kelestarian lingkungan, seperti membersihkan parit dari sampah dan endapan lumpur, maka tidak saja aliran air menjadi lancar, sehingga terbebas dari banjir genangan saat hujan, tetapi juga bisa mencegah parit menjadi tempat berkembangbiaknya jentik nyamuk yang menyebabkan penyakit demam berdarah," jelasnya Bati.

Hadir dalam kegiatan ini, antara lain Koramil 1306-18/Sojol, Polsek Sojol, perangkat Kecamatan Sojol, Puskesmas sojol, dan masyarakat desa Balukang.

0 comments:

Posting Komentar