Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Jumat, 08 Desember 2023

Mengurangi pemanasan Global Kodim 1306/Kota Palu Tanam Ribuan Pohon.

 

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian alam Kodim 1306/Kota Palu Bersama Polres Sigi serta Pemda dan Mastarakat melaksanakan Penghijauan di seluruh wilayah Koramil Jajaran Kodim 1306/Kota Palu, sebagai tindak lanjut dari Bapak KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak agar seluruh Satuan Jajaran Kodim melaksanakan kegiatan berupa pembersihan pasar, pembersihan aliran sungai, dan penanaman pohon.

Jajaran Kodim 1306/Kota Palu secara serentak melakukan penanaman pohon dan bersihkan saluran air warga. mengantisipasi terjadinya bencana banjir dan hal ini guna untuk mengurangi emisi karbon yang menyebabkan terjadinya pemanasan Global.


Dandim 1306/Kota Palu,Kolonel Inf Endang Sumardi, S.Sos., yang di wakili Pasiter ( Perwira Seksi Teritorial) Kodim 1306/Kota Palu Kapten Inf Edi Roado Hermawandi dalam giat penanaman pohon yang dilaksakan di Desa Rogo, Kecamatan Dolo Selatan, Kabupaten Sigi. Jumat (08/12/23).

Kegitan dimulai pukul 08.00 wita s/d selesai, dengan penuh semangan TNI-Polri, pemerintah daerah dan Masyarakan melaksakan penanaman pohan sehingga kegiatan berjalan dengan lancar dan aman.


"Untuk penanaman pohon, saat ini pemanasan global makin meningkat. Oleh karena itu, untuk menahan pemanasan global tidak terjadi secara ekstrem, maka penanaman pohon merupakan tindakan yang efektif untuk dilaksanakan dan dapat mencegah terjadinya banjir," ujar Pasiter.

Darwis. S.Hut. MM., (Kepala UPT KPH Kulawi) menyampaikan, kegiatan ini memang menjadi salah satu konsep kita khususnya di Kabupaten Sigi, karena kita tau kabupaten sigi daerah yang sering terjadi bencana hidrometeorologi.


" Tentunya untuk kedapanya kita kita selalu berkolaborasi dengan TNI-Polri serta pemeritah dalam mengatasi semua ke sulitan yang ada diwilayah Kabupaten Sigi." Tuturnya

"Sebagai anak bangsa wajib menjaga kelestarian lingkungan ini. Sebab alam merupakan titipan anak cucu kita," pesan Dandim

Bagi TNI hutan merupakan sumber daya alam yang sangat penting dalam dunia pertahanan,  disana sebagai tempat berlindung dari serangan musuh dan juga sebagai sumber logistik yang sangat ideal dalam pertempuran, pungkas Dandim.


Turut hadir dalam kegiatan Dandim 1306/KP diwakili Pasiterdim 1306/KP, Danramil 04/Dolo, Kapolsek Dolo, Kepala UPT KPH Kulawi, Kasat Pol PP diwaliki Kabid keterriban umum Pol PP Sigi, Camat dolo selatan, Balai pengelolahan daerah aliran sungai Palu-Poso, Kades Rogo dan Personil TNI Polri,Pol PP sigi, Mahasiswa Untad dan Masyarakat Desa Rogo.

 


0 comments:

Posting Komentar